Cara menanam cabe hasil melimpah menggunakan serabut kelapa

 on 16 September 2017  

Pada umumnya menanam cabe itu ditempatkan pada tanah maupun pasir, tetapi ada cara menanam cabe agar hasil panen memuaskan dan tanaman tidak mudah terserang penyakit yaitu menanam cabe menggunakan serabut kelapa, ini sudah tidak asing lagi, banyak juga petani yang menggunakan metode ini dan bagi Siapa yang belum tahu dalam menanam cabe menggunakan serabut kelapa bisa mencontoh pada artikel ini.

 Tahap demi tahap menanam cabe memerlukan waktu yang agak lama yang dimulai dari memilih benih cabe membuat bibit di dalam polyback sampai menanam bibit ke dalam serabut kelapa.



Proses pemilihan benih cabe
Yang pertama adalah memilih bibit atau isi cabe yang bagus di dalam cabe yang sudah tua dengan tujuan hasil dari pembuatan bibit bisa maksimal atau hasil dari pembuatan bibit bisa menghasilkan kualitas yang bagus caranya yaitu

Memilih isi cabe.
Pilih cabe yang sudah tua, setelah selesai memilih bibit yaitu kupas kulit cabe dan masukkan seluruh isi cabe kedalam air, selanjutnya ambil isi cabe yang terapung, dan kita pilih isi cabe yang tenggelam.

Keringkan isi cabe.
Setelah isi cabe terpilih pada tahap ini yaitu proses pengeringan dengan cara menjemur isi cabe ratakan di tempat yang kering dan jangan sampai terkena sinar matahari langsung, tunggu sampai isi benar-benar kering.

Artikel terkait Cara menanam sayuran menggunakan polybag.

Membuat bibit dalam polybag
Ya selanjutnya adalah proses pembuatan bibit di dalam polybag, yaitu menanam isi cabe yang telah kita proses pada tahap pertama di dalam polybag agar terbuat bibit cabe dengan tahap sebagai berikut

Siapkan tempat.
Yang di maksud tempat disini adalah tempat untuk menanam isi cabe yang telah kita pilih yaitu polibag berisi 50% tanah dan 50% pupuk organik yang telah tercampur rata.

Tanam isi dalam polybag.
Selanjutnya yaitu menanam isi di dalam polibag dengan kedalaman -/+ 1,5, beri air secukupnya, tunggu beberapa hari sampai tertumbuh pohon cabe dengan ketinggian 15-20 cm.

Menanam di dalam serabut kelapa
Proses pembuatan bibit telah selesai dan selanjutnya adalah menanam atau proses pembesaran dengan menanam di dalam serabut kelapa agar hasil memuaskan dan tanaman tidak mudah terserang penyakit yaitu sebagai berikut.

Pemilihan bibit.
Pilihlah bibit cabe yang bagus dengan cara memilih daun yang segar dan bibit yang sehat karena daun yang segar proses pembuahan bisa sempurna.

Proses penanaman.
Siapkan ember atau wadah dan serabut kelapa secukupnya, campur dengan pupuk cair, dan masukkanserabut yang tercampur pupuk cair ke dalam wadah dan terakhir tanam bibit dwngan menghilangkan plastik polybag.

Setelah semuanya selesai jangan lupa memberi tetesan air pada tempat di mana anda menanam cabe dan tetesan air tersebut digunakan sepanjang waktu sampai melakukan pembaruan penanaman kembali. Dan biasanya satu pohon bisa membuahkan beratus-ratus cabe. Sekian dan terima kasih selamat mencoba.
Cara menanam cabe hasil melimpah menggunakan serabut kelapa 4.5 5 cah pacitan 16 September 2017 Pada umumnya menanam cabe itu ditempatkan pada tanah maupun pasir, tetapi ada cara menanam cabe agar hasil panen memuaskan dan tanaman tidak...

Mohon maaf jika ada kesalahan atau kekeliruan dalam hal tulis maupun hal lain, karena manusia tidak ada yang sempurna, mohon di infokan jika ada hal yang kurang atau keliru. terima kasih.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Copyright © ABSUKA. All Rights Reserved.